facebook pixel

Penyebab Pertumbuhan Bayi Terhambat

Main Image: Penyebab Pertumbuhan Bayi Terhambat

Tumbuh kembang anak sangatlah menjadi perhatian kita sebagai orang tua, karena kenaikan berat badan yang buruk erat kaitannya dengan tumbuh kembang yang terhambat. Apabila kondisi ini tidak segera diatasi tentuknya akan memberikan efek gagal tumbuh yang berlanjut menjadi stunting, yaitu pertumbuhan fisik, kecerdasan, dan mental anak yang berada di bawah rata-rata anak seusianya.

Banyak sekali penyebab pertumbuhan anak terhambat. Berikut rangkuman penyebab pertumbuhan anak terhambat:

Kurangnya Asupan Susu
Produksi ASI pada ibu menyusui tidak maksimal atau kurangnya takaran susu formula akan mengakibatkan asupan kalori dan nutrisi yang didapatkan bayi lebih sedikit daripada yang ia butuhkan. Terkadang sebagai ibu tidak mengenali tanda-tanda bahwa bayi sedang lapar sehingga tidak segera menyusuinya atau melewatkan waktu menyusui.

Kesulitan Mengonsumi Menu MPASI
Anak yang berusia di atas 6 bulan biasanya sudah diberikan Makanan Pendamping Asi (MPASI). Namun, hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi seorang ibu karena tidak semua Anak bisa menerima semua menu MPASI, sehingga anak menjadi pemilih dan porsi makanan yang mau ia makan tidak mencukupi kebutuhan tubuhnya.

Bayi Mengalami Asam Lambung
Bagi anak yang mengonsumsi susu formula, terkadang kondisi pencernaanya tidak dapat menahan susu formula atau makanan, sehingga anak muntah berlebihan.

Kondisi ini disebabkan oleh refluks asam lambung yang parah, sehingga pertumbuhan bayi akan terganggu dalam menyerap nutrisi.

Kondisi kesehatan Menurun
Sama seperti orang dewasa, jika anak mengalami penyakit ringan seperti halnya batuk, pilek, atau sariawan, kondisi ini menyebabkan asupan nutrisinya kurang dan akhirnya berat badan bayi tidak naik atau justru turun. 

Agar tumbuh kembang si Kecil tidak terhambat, pastikan Bunda memberi asupan ASI atau Susu sesering mungkin, sesuai kebutuhannya. Untuk susu formula, gunakan takaran yang pas sesuai dengan petunjuk pemakaian pada kemasan susu formula.

Penyakit Bawaan
Bayi yang mengalami kondisi penyakit bawaan berisiko tinggi tumbuh kembangnya terhambat. Kondisi ini bisa menyebabkan ia sulit makan sehingga asupan nutrisinya tidak mencukupi kebutuhan tubuhnya. Ditambah lagi, kondisi ini juga membuat bayi membutuhkan lebih banyak energi dibandingkan bayi normal.

Itulah sejumlah penyebab pertumbuhan bayi terhambat. Jika Bunda menemui kondisi berat badan si Kecil jauh dari normal atau menemui penyebab dari salah satu yang di atas, segeralah mencari berkonsultasi dengan dokter anak kepercayaan Bunda ya.

Share this Post:
Whatsapp Telepon SMS